Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Segala puji bagi Allah yang telah meganugerahi kita semua berupa lisan sehingga dapat selalu memuji dan membaca segala ciptaan-Nya.
Sebagaimana dalam sejarah, bahwasannya kemuliaan dan kejayaan sebuah peradapan diantaranya dapat dilihat adanya keberadaan Perpustakaan. Semakin berfungsi dan peranannya, maka semakin baik bagi sekolah tersebut. Satu hal lagi, perpustakaan bukan sekedar tempat dikumpulkannya buku-buku sebagai referensi, bahan bacaan, daan sumber pengetahuan tetapi juga menjadi tempat pertukaran, gagasan, ilmu dan kreativitas hal yang berhubungan dengan perubahan.
Begitu pentingnya Perpustakaan sekolah, maka bapak/ibu guru, karyawan dan siswa harus ikut mengambil peran terhadap keberadaan perpustakaan sekolah. Perpustakaan merupakan penghubung budaya masa lalu, budaya masa sekarang, dan prediksi masa depan.
Begitu pentingnya keberadaan perpustakaan, maka upaya membangun literasi dan semangat peradaban adalah misi utama seluruh perpustakaan dimana pun berada. Untuk itu SMPN 1 Rejotangan berusaha mengambil peran itu dengan mengokoh diri sebagai literatur di lingkungan SMPN 1 Rejotangan.
Kemajuan teknologi dan perubahan yang berkembang saat ini tidak dapat dihindari oleh siapapun sehingga perpustakaan bergerak mengikuti kebutuhan para pemustaka saat ini. Oleh Karena itu guna memenuhi kebutuhan tersebut, kami berusaha memfasilitasi dengan keberdaan Perpustakaan Digital (yang bisa di download di plyastroe), grup Instgram. Pengunaan alat Sistem layanan peminjaman dan pengembalian buku pun dilakukan dengan Slims.
Demikian sepatah kata dari kami dengan harapan eksistensi Perpustakaan sekolah SMPN 1 Rejotanan terus memberikan kontribusi yang nyata untuk kemajuan Indonesia pada umunya dan sekolah SMPN 1 Rejotangan khususnya.
Wassalamu’alaikum Wr Wb.
Kepala Perpustakaan
R. Mohamad Amin, S.Pd.
Perpustakaan Digital SMP Negeri 1 Rejotangan bisa di download melalui Google playstore dengan alamat sebagai berikut. pilih di sini